Entertainment . 31/07/2024, 07:30 WIB
fin.co.id- Menantu Presiden Jokowi, Erina Gudono sedang bahagia. Istri Kaesang Pangarep ini diterima untuk program S2 Master of Science di Fakultas Social Policy and Practice (SP2) di University of Pennsylvania (UPenn), Amerika Serikat.
Kabar ini disampaikan langsung oleh suami di Instagram pribadinya. Erina mengatakan, dia juga mendapatkan beasiswa untuk studinya.
"Alhamdulillah tahun lalu aku daftar dan diterima di beberapa program S2 dan setelah menimbang banyak faktor, Insyaallah aku akan kuliah mulai bulan depan di UPenn. Kampus juga memberikan aku beasiswa untuk S2 ini," tulis unggahan akun Instagram @erinagudono, dikutip Rabu 31 Juli 2024.
Sang suami, Kaesang Pangarep ikut senang mendengar istrinya diterima S2 di kampus tersebut. Erina akan melanjutkan S2-nya di tengah masa hamilnya.
"Terima kasih udah memantapkan pilihan di UPenn karena programnya lebih fleksibel untuk adek yang lagi hamil, dari opsi yang sebelumnya diterima juga di Columbia University di Master Public Administration & Master Social Work," kata Kaesang dalam unggahannya di @kaesang.
Erina diketahui lahir di Pennsylvania, Amerika Serikat. Dengan demikian, Erina akan berkuliah S2 di tanah kelahirannya.
Erina punya nama lengkap Sofia Gudono. Dia jadi sorotan media setelah dilamar oleh Kaesang Pangarep.
Erina pun pernah menghiasi ajang Puteri Indonesia sebagai finalis. Soal pendidikan, menantu presiden ini tak perlu diragukan.
Universitas Pennsylvania adalah salah satu universitas swasta paling bergengsi di Amerika Serikat, khususnya di kota Philadelphia, Pennsylvania.
Didirikan pada tahun 1740, Penn merupakan salah satu institusi pendidikan tinggi tertua di negara tersebut dan menjadi bagian dari kelompok universitas elite Ivy League.
Universitas Pennsylvania terus mencetak lulusan-lulusan berprestasi yang memiliki pengaruh signifikan di dunia saat ini.
Salah satu toko yang pernah kuliah di kampus ini adalah Elon Musk CEO Tesla dan SpaceX.
Elon Musk memulai studinya di Universitas Pennsylvania pada tahun 1992. Ia mengambil dua jurusan sekaligus, yaitu Fisika dan Ekonomi.
Meskipun ia terdaftar sebagai mahasiswa di Universitas Pennsylvania pada tahun 1992, Elon Musk baru menerima gelar sarjana pada tahun 1997.
Setelah lulus, ia sempat melanjutkan studi di Stanford University namun memutuskan untuk berhenti (dropout) setelah dua hari untuk fokus pada bisnisnya. (*)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com