Tantri Kotak Usai Jatuh 2 Meter dari Panggung: Im Okayy, Aku Cuman Malu

fin.co.id - 15/07/2024, 17:05 WIB

Tantri Kotak Usai Jatuh 2 Meter dari Panggung: Im Okayy, Aku Cuman Malu

Tantri Kotak Usai Jatuh 2 Meter dari Panggung: Im Okayy, Aku Cuman Malu

fin.co.id- Tantri kotak mengaku baik-baik saja usai insiden tangannya ditarik hingga terjatuh 2 meter dari panggung.

Tantri bersama bandnya Kotak menggelar konser di Cianjur Jawa Barat. Lalu sang vokalis mendekati penonton pria yang ingin bersalaman.

Seketika penonton tersebut menarik Tantri Kota hingga ia terjatuh dari panggung.

Banyak penggemar Kotak langsung bersorak terhadap pria yang menarik Tantri Kotak hingga terjatuh.

Tantri kotak pun kembali ke panggung dan kembali berbincang kepada penonton. Lalu ia menyampaikan bahwa kondisinya baik-baik saja.

"Udah gapapa, im okay tenang aja, aku gak masalah cuman aku malu," ucap Tantri dilansir dari akun TikTok @viaviaya pada Senin 15 Juli 2024.

Pelantun lagu 'Beraksi' tersebut menyampaikan bahwa pria tersebut terlalu senang sehingga menarik dirinya hingga terjatuh.

"Mas nanti kita selesaikan dibelakang, kamu kenapa narik tangan aku? terlalu bersemangat yah," ucap Tantri Kotak.

Dalam video yang dibagikan, penonton yang menarik tangannya menyampaikan permohonan maaf. Dia mengaku bahwa dirinya tidak sengaja menarik tangan Tantri. "Untuk acara ini, saya tadi sudah menarik tangan Tantri dengan tidak sengaja, saya mohon maaf yang sebenar-benarnya dan yang setulus-tulusnya," tutur penonton tersebut dalam video.

Meskipun begitu, Tantri Kotak senang bisa kembali manggung setelah sempat berhenti selama 1,5 bulan.

Tantri kotak sampaikan warga Cianjur yang menonton grup band Kotak sangat besar. "Menyenangkan bisa manggung lagu setelah 1,5 bulan. Energi warga Cianjur keren banget," kata Tantri

@alvia_olw disini kaget bgt huhuu.. kalo ga ditahan kotak mungkin udh abis tu orang sma kerabat yg lain. , ???????? moment lgi rekam, di kasih kesempatan salaman malah ditarik atau mungkin bisa ketarik dan ga seimbang deh untungnya ditanya k tantri masih 'okey'.. semoga tidak terulang lagi ya kejadian seperti begini. antusiasme penonton memang ok bgt, tp tetap hati2 karena sebagai warga cianjur malu juga sih kalo berlebihan gtu... huhu.. banyk tanggapan2 dari temen2 setelah postingan ini, dan ini tidak dipermasalahkan kok, dan Kak tantri Pun tidak masalah.. hehe #cianjur #kerabatkotakindonesia #kerabatkotakjawabarat #Kerabatkotakcianjur ♬ suara asli - Viaviviaya

Ari Nur Cahyo
Penulis