Otomotif . 14/07/2024, 12:12 WIB
fin.co.id - Guna memperkuat pelayanan bus Antar Kota Antar Propinsi (AKAP), PT Harapan Jaya Prima atau PO Harapan Jaya, menambah armada bus terbarunya.
Perusahaan yang mempunyai garasi pusat di Jepun Tulungagung, Jawa Timur, menambah 4 unit bus baru untuk melayani para penumpang setianya.
Unit terbaru milik PO Harapan Jaya ini, dirancang dengan bodi bus terbaru kekinian dan menggunakan mesin yang tentunya membuat penumpang nyaman.
Berikut di bawah ini fin.co.id telah merangkum kecanggihan dan kemewahan 4 bus AKAP milik PO Harapan Jaya, yang tentunya akan segera melayani para penumpang.
Menggunakan Bodi JetBus 5 Adi Putro
Secara spesifikasi, bus baru PO Harapan Jaya menggunakan bodi Jetbus 5 SHD (Super High Deck), dengan panjang 12.000 mm, lebar 2.500 mm, dan tinggi 3.850 mm.
Karena menggunakan mesin Hino RM 280, bus baru PO Harapan Jaya ini dirancang dengan bagasi yang tembus dari sisi kiri ke kanan, sehingga lebih luas.
Dari segi eksterior, bus ini tampil dengan desain ciri khas PO Harapan Jaya, yakni kelir dasar putih dengan kombinasi oranye lengkap dengan gambar kuda.
Untuk kabin interior, PO Harapan Jaya menggunakan konfigurasi kursi penumpang 2-2, dilengkapi TV LCD, Audio Sistem, Toilet dan charger untuk mengisi daya smartphone.
Menggunakan Mesin Hino RM 280
Hino Motors Sales Indonesia (HMSI), terus memperkuat posisinya sebagai market leader bus di Indonesia dengan menggeluarkan Hino RM 280.
Hino RM 280 yang digunakan PO Harapan Jaya memiliki keunggulan mesin J08E-WD 6 silinder, dengan teknologi common rail yang menghasilkan tenaga 285 PS dan torsi 85 kgm.
Diluncurkan dengan transmisi MX07 yang memiliki 7 percepatan, Hino RM 280 memiliki kombinasi rasio gigi lebih optimal, untuk performa kecepatan tinggi dan efisiensi bahan bakar.
Dirancang dengan sasis space frame, Hino RM 280 juga dilengkapi dengan Wide Air Suspension, sehingga memberikan kenyamanan berkendara yang optimal di jalan.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com