MEGAPOLITAN

Sambut HUT Bhayangkara ke-78, Polresta Tangerang Tanam 500 Pohon Secara Serentak

fin.co.id - 27/06/2024, 16:19 WIB

Penanaman Pohon Secara Serentak oleh Polresta Tangerang dan Polsek Jajaran

fin.co.id -  Menyambut hari jadi Bhayangkara ke-78 Polresta Tangerang menggalakkan kembali kegiatan penanaman pohon. Hal ini bertujuan agar lingkungan lebih baik dan lebih hijau, Kamis 27 Juni 2024.

Bertempat di Kampung Tapos, Desa Tapos, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, penanaman pohon itu dilakukan langsung oleh Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono dan polsek jajaran.

Kapolres Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono mengatakan kegiatan penanaman pohon yang juga termasuk dalam rangkaian Hari ulang tahun Bhayangkara ke - 78.

"Sebanyak 500 pohon serentak ditanam oleh personel Polresta Tangerang beserta polsek jajaran," ucapnya.

Baca Juga

Ia berujar tujuan dari kegiatan penanaman pohon tersebut diharapkan dapat memberi dampak positif pada kelestarian lingkungan, peningkatan oksigen alami bersih dan tanpa polusi udara.

"Diharapkan hal ini memberi dampak positif pada kelestarian lingkungan, mari kita bersama-sama melakukan penanaman pohon.

Dengan harapan dapat mengembalikan ekosistem yang telah rusak agar dapat kita wariskan pada anak cucu kita kelak," tutup orang Nomor satu di Polresta Tangerang.

Rikhi Ferdian
Penulis
-->