fin.co.id - Pasca kebakaran besar yang menghanguskan 4 lantai, Revo Mall Bekasi sempat tutup dan dilakukan proses pembersihan dan pemeriksaan menyeluruh.
Marcomm Retail Farpoint, Rendy Renaldy Yusuf mengungkapkan, manajemen telah membuka kembali operasional pusat perbelanjaan Revo Mall Bekasi.
"Setelah adanya proses pembersihan dan memastikan kelayakan, Revo Mall kembali beroprasi secara terbatas di area Diamond Supermarket LG," ungkap Rendy Renaldy dalam keterangan resminya, Senin 24 Juni 2024.
Berdasarkan data yang fin.co.id terima, akses menuju halte LRT Bekasi Barat dari Revo Mall juga sudah dapat digunakan melalui area tertentu yang sudah dipersiapkan.
"Akses menuju stasiun LRT Bekasi Barat, melalui area parkir mobil Lobby Utara," jelasnya.
Dalam keterangannya, dijelaskan bahwa tidak ada satupun korban jiwa dalam kebakaran Revo Mall Bekasi yang menghanguskan 4 lantai tersebut.
"Kami sangat prihatin dengan kejadian ini, bersyukur bahwa tidak ada korban jiwa," kata Rendy Renaldy dalam keterangan resminya.
Pihaknya juga berkomitmen untuk melakukan investigasi secara menyeluruh dan lengkap dengan pihak berwajib, terkait penyebab kebakaran Revo Mall Bekasi.
"Kami berkomitmen penuh untuk bekerja sama dengan pihak berwenang dalam menginvestigasi ini," ucapnya.
Selain itu pihak manajemen Revo Mall juga akan lebih memperketat melakukan pencegahan, agar tidak kembali terjadi peristiwa serupa.
"Memastikan bahwa langkah langkah pencegahan yang lebih ketat akan diterapkan, untuk menghindari kejadian serupa di masa mendatang," tuturnya.
Diketahui sebelumnya, Revo Mall Bekasi mengalami kebakaran sekitar pukul 17.40 WIB dan berhasil dipadamkan sekitar pukul 22.20 WIB, pada hari Sabtu 22 Juni 2024.
Pada Minggu 23 Juni 2024, manajemen Revo Mall Bekasi memutuskan untuk menutup sementara operasional pusat perbelanjaan usai terjadi kebakaran.
Informasi tutupnya operasional Revo Mall, disampaikan oleh manajemen melalui akun Instagram resminya @revo_mall untuk proses pembersihan pasca kebakaran.