Begini Respons Heru Soal Beredarnya Nama-nama yang Bakal Bertarung di Pilgub Jakarta 2024

fin.co.id - 22/06/2024, 14:33 WIB

Begini Respons Heru Soal Beredarnya Nama-nama yang Bakal Bertarung di Pilgub Jakarta 2024

Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono sesuai ziarah di Taman Makam Pahlawan pada Rabu, 19 Juni 2024. Foto: Can/Disway Group

fin.co.id - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono ikut menanggapi munculnya sederet nama yang bakal maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2024. Heru menilai, semua kandidat yang saat ini diisukan itu bagus dan baik.

"Pertama kandidat-kandidat bagus, baik, mudah-mudahan apa yang nanti dipilih masyarakat tentunya dalam pilkada itu yang terbaik. Saya mengucapkan mungkin tentunya berjuang di dalam Pilkada," kata Heru di Monas, Jakarta, Sabtu 22 Juni 2024.

Heru berharap, Kota Jakarta yang sedang berulang tahun ke-497 kedepannya tetap ramah untuk semua masyarakat. Dia juga berharap, ke depan Jakarta lebih nyaman.

"Aman untuk ditinggali dan ke depan bisa mengantisipasi, mengatasi problem-problem tentunya ke depan yang cukup banyak dan tantangannya luar biasa," ucapnya.

Pria yang juga menjabat sebagai Kepala Sekretariat Kepresidenan ini memastikan, Pemprov DKI akan mengundang para gubenrnur sebelumnya untuk memeriahkan pesta Malam Jaya Raya.

"Kami memberikan ucapan juga, tetapi kali ini mungkin pimpinan-pimpinan forkompimda, dan kami sudah juga memberikan ucapan-ucapan kepada seluruh gubernur," ujarnya.

Pada malam Jaya Raya, kata dia, pihaknya akan mengundang mantan gubernur. Bahkan, dia juga mengajak wartawan untuk hadir dalam acara tersebut.

"Kalau nanti malam ada hiburan ya berkenan para gubernur mantan gubernur bisa hadir, nanti malam, nanti malem hiburan di sore nanti malam. Saya datang, media datang ya," pungkasnya.

Sederet nama yang akan memeriahkan pesta demokrasi itu yakni Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 Anies Baswedan, mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep. Kemudian, mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), mantan Panglima TNI Andika Perkasa, dan Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi.

(Can)

Mihardi
Penulis