IHSG Berpotensi Rebound, CGS International Sekuritas Rekomendasikan Saham INTP, ACES, BRIS, ADMR, NCKL dan ESSA

fin.co.id - 20/06/2024, 08:18 WIB

IHSG Berpotensi Rebound, CGS International Sekuritas Rekomendasikan Saham INTP, ACES, BRIS, ADMR, NCKL dan ESSA

Ilustrasi pergerakan saham di IHSG (pexels-iamhogir)

fin.co.id - Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini berpotensi rebound atau balik menguat menuju resistance terdekat, setelah kemarin ditutup terkoreksi 0,12 persen ke posisi 6.726.

Hal tersebut disampaikan Tim Riset PT CGS International Sekuritas dalam publikasi riset hariannya untuk perdagangan Kamis, 20 Juni 2024.

Koreksi IHSG di perdagangan Rabu 19 Juni 2024 dipengaruhi oleh penurunan harga pada 394 saham, sedangkan kenaikan hanya terjadi pada 188 saham dan ada 202 saham yang tidak mengalami perubahan harga.

Nilai transaksi kemarin Rp10,11 triliun atau meningkat tipis dibandingkan akhir pekan lalu (14/6) Rp10,09 triliun.

Berdasarkan analisis yang dilakukan oleh Tim Riset PT CGS International Sekuritas, minimnya sentimen negatif dari eksternal dan posisi IHSG yang sudah menunjukkan kondisi jenuh jual diprediksi akan menjadi katalis positif bagi pergerakan indeks di perdagangan hari ini.

"IHSG diprediksi bergerak menguat dengan level support di posisi 6.670 dan 6.615, sedangkan resistance-nya di level 6.780 dan 6.840," tulis Tim Riset CGS International Sekuritas.

Tim riset menyampaikan, pergerakan IHSG juga akan mendapatkan tambahan sentimen positif terkait kenaikan harga sejumlah komoditas, seperti CPO, nikel, timah, emas dan tembaga. Kemarin bursa Wall Street libur dalam rangka memperingati Juneteenth National Independence Day.

Untuk perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini, Tim Riset CGS International Sekuritas merekomendasikan kepada para trader untuk mengakumulasi pembelian pada saham INTP, ACES, BRIS, ADMR, NCKL dan ESSA. (*)

Sigit Nugroho
Penulis