Nasional

Jokowi Minta Pengusaha Tak Khawatir dengan Prabowo: Program Tetap Berkelanjutan

fin.co.id - 11/06/2024, 06:06 WIB

Presiden Jokowi

FIN.CO.ID- Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta pengusaha untuk tidak khawatir jika presiden berganti.

Hal tersebut ia sampaikan dalam sambutan di acara HUT Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) ke-52 di Fairmont Hotel, Jakarta, Senin, 10 Juni 2024.

"Bagi saya, hari jadi HIPMI yang ke-52 ini adalah hari yang sangat istimewa, karena nanti di ulang tahun ke-53 yang hadir sudah Bapak Presiden Prabowo Subianto. Namun meskipun presiden sudah ganti, saya kira semua dari kita tak usah khawatir, karena program yang ada adalah program keberlanjutan," kata Jokowi.

Dalam kesempatan ini, Jokowi memberikan kado istimewa bagi Hipmi. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu resmi menetapkan 10 Juni sebagai hari Kewirausahaan Nasional. Tanggal tersebut juga bertepatan dengan hari terbentuknya Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi).

Baca Juga

"Pertama-tama saya ingin ucapkan selamat ulang tahun yang ke-52 kepada seluruh keluarga besar Hipmi yang hari ini merayakan ulang tahun," ujar Jokowi.

"Sebagai kado ulang tahun tadi sudah didahului oleh ketua umum sebetulnya tadi tidak usah saya bisiki timing yang begitu sangat sempit dari mobil ke sini. Sudah saya tanda tangani Hari Kewirausahaan Nasional dalam bentuk Keppres sesuai yang diajukan dan diminta dari pendiri HIPMI dari Ketua Umum HIPMI,” sambung Jokowi.

Sementara itu, Ketua Umum BPP Hipmi, Akbar Himawan Buchari, mengatakan Presiden Jokowi menjadi salah satu pemimpin Indonesia yang memperhatikan pertumbuhan dunia usaha. Rasio pertumbuhan pengusaha Indonesia meningkat di era kepemimpinan Jokowi.

Untuk itu, dia menyampaikan bahwa Hipmi merasa sangat bangga dan terhormat atas kehadiran presiden. Apalagi, kebijakan Presiden Jokowi sejauh ini sangat membantu pelaku usaha.

"Kami lengkap dari 34 provinsi telah melakukan rapat bahwa keputusan organisasi kami adalah mendukung keberlanjutan IKN dan percepatan IKN. Karena itu adalah wujud transformasi nasional dan simbol pemerataan Indonesia," tegasnya. (Anisha Aprilia). 

Baca Juga

Afdal Namakule
Penulis
-->