News . 20/05/2024, 10:50 WIB
FIN.CO.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi membuka World Water Forum (WWF) ke-10 di Nusa Dua, Bali, Senin 20 Mei 2024. Jokowi juga menekankan pentingnya pengelolaan air bagi kehidupan dan kepentingan Bersama.
BACA JUGA:
"Bahkan pada 2050 diperkirakan 500 juta petani kecil sebagai penyumbang 80 persen pangan dunia diprediksi paling rentan mengalami kekeringan. Tanpa air tidak ada makanan, tidak ada perdamaian, tidak ada kehidupan. No water, no life, no growth," kata Jokowi.
Maka itu, kata dia, air harus dikelola dengan baik an benar. Hal itu, kata dia, untuk kehidupan Bersama.
"Oleh sebab itu air harus dikelola dengan baik. Karena setiap tetesnya sangat berharga," kata Jokowi.
Dalam sambutannya, Jokowi juga mengaku bangga bisa menjadi tuan rumah dalam event internasional ini. Karena, kata dia, ini meruakan bukti kuat Indonesia dalam memperkuat infrastruktur air.
"Suatu kehormatan bagi Indonesia dipercaya menjadi tuan rumah forum air sedunia yang ke-10 untuk meneguhkan komitmen bersama dan merumuskan aksi nyata pengelolaan air yang inklusif dan berkelanjutan," kata Jokowi.
BACA JUGA:
(Anisha Aprilia)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com