- Pengguna juga bisa mengecek IMEI melalui menu Pengaturan di HP > 'About Phone' atau 'Tentang Ponsel'.
Jika sudah mengetahui nomor IMEI, pengguna bisa meminta pihak kepolisian atau provider untuk melacak posisi HP yang hilang menggunakan nomor tersebut.
4. Cara melacak iPhone
- Buka situs iCloud melalui laman https://www.icloud.com.
- Login dengan akun Apple ID yang ada di HP yang hilang.
- Jalankan fitur Find My Phone.
- Pilih iPhone yang ingin dicari.
- Peta lokasi akan menunjukkan titik lokasi iPhone pengguna. jika ikon penanda lokasi berwarna abu-abu, artinya iPhone sedang berada dalam keadaan offline.
- Pilih opsi 'Lost Mode' atau 'Mode Hilang'.
- Lengkapi nomor telepon yang bisa digunakan untuk menghubungi pengguna.
- Tulis pesan singkat untuk orang yang menemukan iPhone pengguna. pesan tersebut akan muncul di layar iPhone yang hilang.
- Aktifkan 'Pembaruan E-mail'.
- Klik 'Selesai'.
Itulah beberapa cara yang dapat pengguna lakukan ketika kehilangan HP yang tidak bisa dihubungi atau dalam keadaan mati. (*)