Lifestyle . 22/01/2024, 15:07 WIB
FIN.CO.ID - Cara bikin surat izin sekolah yang baik dan benar wajib diketahui, karena merupakan bentuk pemberitahuan kepada pihak sekolah bagi murid yang izin untuk tidak hadir.
Cara membuat surat izin sekolah penting diketahui, karena harus disusun dengan baik serta hati-hati.
Surat izin sekolah ini efektif digunakan untuk mereka yang ingin meminta izin tidak hadir dalam kegiatan sekolah dalam jangka waktu tertentu.
Surat izin sekolah merupakan surat resmi yang biasanya ditulis orang tua atau wali murid dengan beragam alasan mulai dari keperluan keluarga, atau sakit, dan yang lainnya.
BACA JUGA: Ini Contoh Surat Lamaran Perum Bulog
BACA JUGA:Begini Contoh Surat Lamaran Rekrutmen Pendamping Lokal Desa (PLD) Tahun 2023
Karena merupakan surat resmi, surat izin sekolah harus dibuat atau ditulis dengan menggunakan sopan santun serta etika yang baik.
Berikut ini langkah-langkah cara buat surat izin sekolah yang baik dan benar.
Langkah pertama yang bisa dilakukan untuk membuat surat izin tidak masuk sekolah yaitu dengan menulis judul "Surat Izin Sekolah".
Selanjutnya Anda dapat menulis tanggal pembuatan surat tepat di bawah judul, sesuaikan dengan tanggal ketika membuatnya.
Tulis alamat penerima dan salam pembuka. Usahakan tulis dengan lengkap alamat sekolah dengan nama guru yang dituju.
Setelah menulis alamat penerima, Anda dapat menulis salam pembuka seperti "Kepada Yth. Bapak/Ibu" yang dapat ditulis lengkap dengan nama guru yang dituju, jika mengetahuinya.
Untuk pembukaan pada surat izin sekolah, Anda dapat menuliskan alasan mengajukan permohonan izin tersebut.
Kemudian setelah itu, kamu dapat memberikan penjelasan terkait keperluan Anda membutuhkan izin tidak masuk sekolah itu.
Pastikan juga Anda mencantumkan berapa lama memerlukan izin sekolah tersebut.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com