JAKARTA, FIN.CO.ID - Mobil bekas jadi pilihan alternatif, untuk mempunyai kendaraan berkualitas tanpa merogoh kocek yang terlalu dalam.
Harga mobil baru bagi sebagian besar masyarakat sangatlah mahal, karena mayoritas harga mobil kekinian mencapai di atas Rp100 juta.
Dengan anggaran yang sangat terbatas di bawah Rp100 juta, tidak ada salahnya memilih mobil bekas atau mobil seken untuk memiliki mobil pertama.
Berikut dibawah ini, fin.co.id memiliki beberapa rekomendasi mobil bekas yang sekiranya menjadi pilihan untuk anda bersama keluarga.
BACA JUGA :
- Memiliki Spesifikasi Khusus, Ini 4 Rekomendasi Ban Drift Mobil Terbaik
- Ini Tanda-tanda Wiper Mobil Harus Segera Diganti
Toyota Yaris CBU (2006-2009)-Dokumen Istimewa-
1. Toyota Yaris CBU (2006-2009)
Dijuluki sebagai Yaris Bakpao, mobil ini sangatlah populer digemari anak muda dan menjadi saingan Honda Jazz di tahun 2000an.
Konsumsi BBM Yaris ini terbilang irit sekitar 12-16 km/L, serta perawatan dan spare partnya yang sangat mudah didapatkan apabila terjadi kerusakan.
Kini harga mobil bekas Yaris CBU Tahun 2006-2009 dijual sekitar Rp70 juta sampai Rp90 juta, sesuai dengan kondisi mobil di lapangan.
Mazda 2 Hatchback (2009-2013)-Dokumen Istimewa-
2. Mazda 2 Hatchback (2009-2013)
Memiliki body sporty dan elegant, mobil ini ditopang mesin 1.500 cc L4 DOHC, sehingga membuat pengendara nyaman dan siap di segala medan.
Spare part mobil ini juga masih mudah dicari di bengkel-bengkel apabila dibutuhkan, serta konsumsi BBM yang juga terbilang sangat irit sekitar 12-16 km/L.
Kini harga mobil Bekas Mazda 2 Hatchback tahun 2009-2013 dijual sekitar Rp90 juta sampai Rp95 juta, sesuai dengan kondisi mobil di lapangan.