Otomotif . 14/12/2023, 23:04 WIB

IIMS 2024 Digelar di JIExpo Kemayoran 15-25 Februari, Ini Harga Tiket dan Bintang Tamu

Penulis : Khanif Lutfi
Editor : Khanif Lutfi

Driversity

Menampilkan kendaraan-kendaraan ikonik dari berbagai film, pertunjukan ini diawali dengan parade dan setiap kendaraan berkumpul di area Infinite Show.

Wild Wheels

Setiap kendaraan Adventure Car akan memiliki pengemudi yang berpakaian layaknya pecinta alam, mereka akan menunjukkan bagaimana cara mengatasi rintangan di alam. Akan ada pula atraksi api dan akrobatik.

Indonesia Front Liners

Pengunjung juga akan dimanjakan denan pertunjukan gaya bebas menggunakan motor besar, serta edukasi mengenai berkendara yang aman.

Adapun tiket masuk IIMS 2024 terbagi menjadi dua kategori, yakni IIMS Infinite Show khusus untuk pameran otomotif, dan IIMS Infinite Live untuk hiburan dan musik.

Untuk hari kerja, tiket masuk merupakan gabungan IIMS Infinite Show dan IIMS Infinite Live, sehingga, pengunjung dapat menyaksikan keduanya sekaligus dan hanya membayar Rp50 ribu.

Sementara khusus akhir pekan, tiket masuk IIMS Infinite Show dan IIMS Infinite Live dijual secara terpisah, yakni Rp85 ribu hanya untuk pameran otomotif dan Rp185 ribu untuk paket keduanya.

 

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com