Health . 06/11/2023, 13:00 WIB
JAKARTA, RADARPENA.FIN.CO.ID - Pakar sehat ala Rasulullah dr Zaidul Akbar menyebut minum kopi satu atau dua gelas sehari, itu suatu kegiatan yang bagus. Karena kata dia kopi mengandung zat anti oksidan yang tinggi.
Zat Anti Oksidan dibutuhkan oleh tubuh, zat ini merupakan senyawa yang fungsinnya mencegah dan memperbaiki kerusakan sel-sel di dalam tubuh, khususnya yang disebabkan oleh radikal bebas dari luar.
Radikal bebas merupakan molekul yang mengandung satu atau lebih elektron yang bersifat sangat reaktif dan dapat menyebabkan kerusakan atau kematian sel membuat cepat menua
Di dalam kopi terdapat zat yang dinamakan kafein yang bisa memunculkan rasa bahagia setelah meminumnya.
BACA JUGA:
Minum kopi bisa mengurangi selera , membakar lemak yang sudah tentu memiliki dampak yang baik bagi tubuh.
Minum kopi silahkan saja, asal lambung kuat tidak mengapa, karena di dalam kopi, juga memiliki zat yang bagus untuk tubuh kita
Hanya saja kata dia cara kita minum kopi selama ini tidak benar, karena kalau dia berwarna sebaiknya tidak dicampur apa-apa lagi seperti dicampur gula atau krim.
Secara alamiah sebuah produk ciptaan Tuhan yang berwarna, sebaiknya seperti kopi itu diminum apa adanya saja, jangan dicampur dengan campuran-campuran lain.
BACA JUGA:
''Kalau mau betul-betul minum kopi minumlah rasa aslinya saja dulu, ''ujarnya melalui akun youtube Zaidul Akbar Official.
bahkan pakar hidup sehat ala Rasulullah SAW ini menganjurkan, jika perlu dan memungkinkan, kita bawa sendiri biji kopinya dan kita goreng sendiri dan kita tumbuk serta diseduh sendiri.
Tetapi ingat karena kopi merupakan minuman berwarna jangan dicampur lagi dengan yang lain-lain.
Sama halnya dengan teh, karena berwarna sebaiknya tidak usah dicampur lain-lain seperti gula atau lainnya. campur ini campur itu sehingga menimbulkan rasa yang berlebihan, jika tidak disarankan.
BACA JUGA:
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com