News . 22/09/2023, 21:40 WIB
Contoh Deskripsi Diri - Bagi para calon PPPK guru yang ingin membuat deskripsi diri bisa mengikuti langkah di bawah ini.
Diketahui, pemerintah telah membuaka oendaftaran CPNS 2023 pada 20 September 2023 lalu.
Berikut ini contoh deskripsi diri untuk untuk pendaftaran PPPK Guru SMA alias Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja tahun 2023.
Contoh deskripsi diri PPPK Guru memang dibutuhkan bagi guru honorer semua tingkat sekolah sebagai persyaratan pendaftaran PPPK Guru 2023.
Untuk deskripsi PPPK Guru SMA dan semua tingkat sekolah, terdapat pada bagian pengisian Riwayat Hidup di Pendaftaran CPNS 2023.
Untuk mengisi deskripsi diri PPPK Guru SMA dan semua tingkat sekolah, terlebih dahulu pelamar harus melakukan pengisian biodata yang meliputi: Nama sesuai Ijazah Tanpa Gelar, gelar Depan Ijazah, Gelar Belakang Ijazah, Tempat Lahir (sesuai Ijazah). Tanggal Lahir (sesuai Ijazah) Alamat pada KTP, dan seterusnya.
BACA JUGA:
Setelah biodata diisi, pelamar diharuskan memilih jenis seleksi, seperti apakah termasuk pelamar P1, P2, P3 atau P4.
Selanjutnya, setelah pengisian jenis seleksi pelamar akan diminta untuk mendaftar formasi.
Jika tahap mendaftar formasi sudah selesai, maka pelamar selanjutnya akan diminta untuk mengisi riwayat. Di tahap pengisian riwayat inilah pelamar harus mengisi deskripsi diri.
Sebelum masuk ke contoh deskripsi siri PPPK Guru, sebaiknya perhatikan cara ,enulis Deskripsi diri pada PPPK 2023 berikut:
Nama Saya Atoli, Jenis kelamin Laki-laki. Lahir di Desa Haya, Provinsi Maluku pada 10 Oktober 1986. Saat ini saya adalah seorang guru honorer di SMA Negeri Haya.
Saya sudah menjadi guru honorer di SMA Negeri Haya sejak tahun 2010 silam.
Selama itu pula saya mendapat segudang pengalaman. Saya bisa mengenali berbagai karakter siswa telah saya temui selama mengajar di SMA Negeri Haya.
Awal bertugas, saya masih menjadi guru honorer biasa yang mengajarkan mata pelajaran Kimia. Namun setelah 5 tahun bertugas, saya dipercayakan untuk menjadi wali kelas selama 2 tahun untuk kelas 11.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com