Harga BBM Terbaru - PT Pertamina (Persero) kembali menaikan harga bahan bakar minyak (BBM) yang mulai berlaku pada 1 September 2023.
BBM Pertamina yang alami kenaikan ini adalah jenis BBM non subsidi.
Ada empat jenis BBM non subsidi yang alami kenaikan pada 1 September 2023 ini, yakni RON 92 Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite dan Pertamina Dex.
Seperti di Kota Jakarta, harga BBM RON 92 atau Pertamax sebelumnya Rp 12.400 kini naik menjadi Rp 13.300 perliter pada 1 September 2023.
Sementara itu, Pertamax Turbo yang sebelumnya Rp 14.400, kini naik jadi Rp15.900 mulai 1 September 2023.
Sementara harga Dexlite per 1 September 2023 naik jadi Rp 16.350 per liter pada 1 September 2023. Padahal harga sebelumnya Rp13.850.
Harga Pertamax DEX sebelumnya Rp 14. 350, kini naik pada 1 September jadi Rp 16 900.
BACA JUGA:
- BRI Timor-Leste Sinergi dengan Pertamina International Timor, S.A
- Harga BBM Pertamina Naik Per 1 Agustus 2023, Simak Daftar Lengkap di Sini
"PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) Umum dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum," demikian bunyi siaran pers PT Pertamina, Kamis malam 31 Agustus 2023
Daftar lengkap harga terbaru BBM Pertamina per 1 September 2023:
Harga BBM di Aceh
Pertamax Turbo Rp15.900
Pertamax Rp13.300
Dexlite Rp16.350
Pertamina Dex Rp16.900
Harga BBM di Free Trade Zone (FTZ) Sabang