Gampang Banget, Begini Cara Kirim Foto dan Video Kualitas HD di WhatsApp, Gak Perlu Pake Fitur File!

fin.co.id - 27/08/2023, 11:43 WIB

Gampang Banget, Begini Cara Kirim Foto dan Video Kualitas HD di WhatsApp, Gak Perlu Pake Fitur File!

Kirim foto dan video kualitas HD di WhatsApp

Foto Kualitas HD di WhatsApp -  WhatsApp merupakan salah satu aplikasi perpesanan instan yang paling populer di dunia. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mengirim pesan teks, foto, video, dan file lainnya.

Pada awalnya, WhatsApp membatasi kualitas foto dan video yang dapat dikirimkan melalui aplikasinya.

Foto dan video yang dikirimkan akan dikompresi sehingga ukurannya menjadi lebih kecil.

Hal ini dilakukan untuk menghemat kuota internet dan mempercepat proses pengiriman.

Namun, pada pada Agustus 2023, WhatsApp meluncurkan fitur baru yang memungkinkan pengguna untuk mengirim foto dan video dengan kualitas HD.

Fitur ini tersedia di semua versi WhatsApp terbaru, baik untuk Android, iOS, maupun desktop.

HD atau High Definition HD adalah standar untuk foto, video dan audio digital yang memiliki resolusi lebih tinggi daripada standar sebelumnya.

Untuk video, HD berarti 1280 x 720 piksel, atau 720p pada televisi. 

BACA JUGA:

Berikut adalah cara mengirim foto dan  video kualitas HD di WhatsApp:

Mengirim foto Kualitas HD di Whatsapp

Untuk mengirim foto kualitas HD, Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

1. Buka aplikasi WhatsApp.

2. Buka chat yang ingin Anda kirimkan foto.

3. Klik tombol kamera di samping kolom pesan.

4. Pilih foto yang ingin Anda kirim.

Admin
Penulis