Dorong Ekspansi Usaha, KSPPS BMT Damai Amanah Sejahtera Manfaatkan LPDB-KUMKM

fin.co.id - 04/08/2023, 13:11 WIB

Dorong Ekspansi Usaha, KSPPS BMT Damai Amanah Sejahtera Manfaatkan LPDB-KUMKM

KSPPS

“Kemajuan teknologi juga menciptakan tantangan baru bagi koperasi, seperti keamanan data, keterbukaan data pribadi, serta upaya maksimal anggota untuk mengikuti dan mempelajari hal baru khususnya di bidang teknologi. Oleh sebab itu, koperasi harus terus beradaptasi dan mengembangkan strategi yang tepat dalam memanfaatkan potensi teknologi guna meningkatkan pelayanan, dan manfaatnya dapat dinikmati oleh masyarakat khususnya anggota,” tutur Supomo.

Pelatihan dan pengembangan yang diinisiasi koperasi juga sangat diperlukan, mengingat anggota membutuhkan banyak pengetahuan dan keterampilan dalam mengelola usaha. "Koperasi juga dapat menyelenggarakan berbagai kursus online, webinar, atau bekerja sama dengan platform e-learning," tambah Supomo.

“Selain itu, pemanfaatan teknologi digital besar harapannya dapat membantu pelayanan koperasi secara lebih cepat, inovatif, dan aman. Layanan yang transparan dan akuntabel, diharapkan mampu melayani anggota dalam cakupan lebih luas, serta berdampak sigifikan terhadap peningkatan ekonomi nasional,” tutup Supomo.

Admin
Penulis