News . 02/07/2023, 13:28 WIB

Hadapi Barito Putra, Coach Luis Berharap Persita Bisa Main Maksimal!

Penulis : Admin
Editor : Admin

Kata Luis, Barito tampil di kandang sendiri, jadi pasti mereka akan menekan sejak awal. Persita Tangerang sudah adaptasi hal itu dengan situasi yang mungkin terjadi.

"Ada beberapa mantan pemain Barito di skuad kami, jadi kami bisa sedikit baca permainan," ujarnya.

"Namun pada intinya kami akan fokus pada permainan sendiri supaya bisa tampil dan bekerja maksimal," sambungnya.

Dikatakan Luis, semua pemain persita adalah pemain profesional, dia pun percaya pada semua pemain ingin bermain maksimal.

"Jika saya tidak percaya pasti tak akan membawa mereka. Siapa yang mendapat kesempatan harus fokus dan semua akan berjalan dengan baik," tutupnya.

Sementara itu kapten tim Muhammad Toha yang mendampingi sang pelatih dalam sesi jumpa pers mengatakan dirinya dan rekan setimnya dalam kondisi yang prima untuk laga besok melawan Barito.

“Alhamdulillah besok laga perdana musim ini, saya dan teman-teman dalam keadaan sehat semoga diberi keselamatan dan kemudahan untuk meraih poin,” ujar Toha.

Sebagai catatan pada musim lalu (2022/23), Persita harus takluk dua kali dari Barito. Di pertemuan pertama Persita takluk 0-3, sementara di putaran kedua Barito kembali menang dengan skor tipis 1-0.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com