Tangerang . 16/05/2023, 21:14 WIB
Hadiri Pertemuan Ratusan Ulama, Sekda Kabupaten Tangerang: Mohon Dukungannya!
Para ulama dan umara se-Kabupaten Tangerang tengah berkumpul di The Grandtage Hotel, Pagedangan, guna membahas penyelenggaraan pembangunan daerah yang religius.
Ada sekitar 150 ulama dan umara yang juga pengurus MUI di Kabupaten Tangerang hadir dalam pertemuan yang difasilitasi oleh Pemkab Tangerang tersebut.
Tak terkecuali sekretaris daerah (sekda) Kabupaten Tangerang Mochamad Maesyal Rasyid yang didaulat membuka acara bertemunya ratusan ulama dan umara itu.
Menurut sekda, tanpa adanya kerjasama dan dukungan dari para ulama dan umara berbagai program Pemkab Tangerang di bidang keagamaan hasilnya tidak bakalan maksimal.
BACA JUGA: KPU RI Bingung! Dedi Mulyadi Golkar atau Gerindra?
Oleh karenanya Pemkab Tangerang terus memberikan konsentrasi yang besar dalam hal mengalokasikan anggaran di bidang keagamaan.
"Baik untuk fisik keagamaan berupa bantuan pembangunan masjid, sampai kepada program sanitasi pondok pesantren," tuturnya, Selasa 16 Mei 2023.
Pria yang diisukan bakal maju di Pilkada Kabupaten Tangerang 2024 ini berharap, pertemuan para ulama dan umaro ini juga dapat menguatkan soliditas dengan pemerintah daerah.
Disela-sela mukadimah tersebut sekda juga meminta dukungan dan bantuan para ulama untuk menyukseskan kegiatan MTQ tingkat Provinsi Banten yang akan diselenggarakan di Kabupaten Tangerang, sebagai tuan rumah.
"Insyaallah, besok kami akan mengundang beberapa komponen dalam rangka MTQ Tingkat Provinsi Banten untuk merancang apa yang menjadi keinginan kita bersama," tandasnya.
Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan rakyat Yani Sutisna menyampaikan bahwa kegiatan yang diikuti sekitar 150 ulama umara itu mengambil tema Harmonisasi Peran Ulama dan Umara dalam membangun Tangerang Religi.
"Akan dilaksanakan selama 2 hari," imbuhnya.
Dia berharap melalui pertemuan para ulama dan umara di Kabupaten Tangerang itu bisa melahirkan satu inovasi baru terhadap program-program pada bidang keagamaan.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com