Kasat Narkoba Polres Jaktim Ditemukan Tewas di Rel Kereta Api, Diduga Bunuh Diri
- Kasat Narkoba Polres Jakarta Timur, AKBP Buddy A Towoliu ditemukan meninggal dunia dengan kondisi tubuh mengenaskan di rel kereta api jalur Jatinegara, Jakarta Timur, Sabtu 29 April 2023.
Tubuhnya ditemukan berantakan di rel Km 12+400 di Jalur DDT Petaj Jalur Hulu Jatinegara - Bekasi.
Kapolres Metro Jakarta Timur Komisaris Besar Leonardus Harapantua Simarmata juga membenarkan kejadian itu.
"Benar mas beliau Ex Kasubid paminal Polda metro, namun 2 minggu ini menjabat Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Timur," katanya.
BACA JUGA:
- Ngeri, Kisah Dokter Forensik Otopsi Mayat Pelakor: Banyak Belatung Bersarang di Alat Kelamin
- Mayat Bayi di Dalam Ember, Ditemukan Petugas Cleaning Service Dalam Kamar Mandi Pabrik di Kabupaten Bekasi
- 10 Mayat Korban Dukun Pengganda Uang Mbah Slamet Banjarnegara Dievakuasi
Mayat korban pertama kali ditemukan oleh masinis. Kemudian dilaporkan oleh masinis kereta api Tegal Bahari pada Sabtu sekitar pukul 09.30.
Mayat itu pun dipindahkan ke pinggir rel di lokasi yang aman. Polisi pun telah membawa korban ke RSCM.
Di lokasi meninggalnya Buddy, ditemukan kartu identitas Polri, KTP, serta dompet berisi sejumlah uang.
Buddy baru menjabat sebagai Kasat Narkoba Polres Jaktim sejak akhir maret 2023 lalu.
Pihak kepolisian sudah melakukan evakuasi pada tubuh Buddy yang terpisah beberapa bagian.
Informasi yang diperoleh, korban diduga meninggal bunuh diri. (*)