Dia menjelaskan PDI Perjuangan tetap membuka komunikasi dan terus melakukan silaturahmi politik dengan partai-partai politik lainnya.
"Insyaallah PDI Perjuangan selalu berkomunikasi. Lebih-lebih terus digencarkan, baik oleh Pak Sekjen (Hasto Kristiyanto) maupun silaturahmi oleh Mbak Puan," ucapnya.
Terkait ketidakhadiran Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri ke acara silaturahmi Ramadhan di Kantor DPP PAN, Jakarta, Minggu (2/4), Said menjelaskan Megawati sedang berada di luar negeri.
"Kalau kemarin, kebetulan PDI perjuangan tidak hadir karena memang (ketua umum) kami ada di luar negeri," ujarnya.