Kabar Baik untuk Tenaga Non-ASN atau Honorer, Menpan RB Bilang Begini

fin.co.id - 24/02/2023, 19:06 WIB

Kabar Baik untuk Tenaga Non-ASN atau Honorer, Menpan RB Bilang Begini

Ilustrasi aparatur sipil negara (ASN).

Menurutnya penataan tenaga non-ASN tidak bisa dikerjakan oleh satu instansi. Namun perlu kerja kolektif dan kolaborasi antar-instansi pemerintah. 

Anas juga pernah membuka ruang dialog dengan forum-forum tenaga non-ASN. 

“Kami mendengar suara daerah sebagai salah satu pengguna terbanyak tenaga non-ASN,” ungkapnya. 

BACA JUGA: Kesempatan Honorer Jadi ASN Terbuka Lebar! Ikuti Persyaratannya

Atas berbagai analisis, Menteri PANRB menjelaskan, ada alternatif penataan tenaga non-ASN dengan beberapa skema yang kini terus dibahas bersama para pemangku kepentingan.

Perlu diingat, lanjut Anas, alternatif ini belum sepenuhnya final. Menteri PANRB masih akan mencari jalan tengah terbaik bagi tenaga non-ASN. 

“Semua opsi tersebut sudah kami bedah analisisnya, mulai dari analisis strategis, keuangan, hingga operasional, dan akan kami laporkan kepada Bapak Presiden,” tegas Anas di hadapan para gubernur yang hadir. 

Admin
Penulis