"Iya tidak ada pakai baju dan celana. Bahkan sarung saya mau diambil buat menutupi saat masuk ke rumah sakit," katanya.
Kapolresta Jambi, Kombes Eko Wahyudi mengatakan tidak memberikan tanggapan soal penumpang tanpa busana. Pihaknya fokus menyelidiki kasus kecelakaan tersebut.
"Saat ini kami fokus pelanggaran lalu lintasnya. Tapi kita akan cari tahu, penyebab dia melakukan pelanggaran lalu lintas itu, sampai tabrak tiang reklame itu," ujarnya.
Saat ini kedua pelajar itu sedang dalam perawatan di rumah sakit. Wanita tanpa busana tersebut diduga alami patah kaki. (*)