Pelatih Vietnam, Park Hang-seo sampaikan jika tidak ada tim yang memiliki keunggulan hasil pertandingan imbang di leg pertama.
BACA JUGA: Punya Nyali, Erick Thohir Daftar Ketum PSSI 2023-2027
"Beberapa orang mungkin berpikir hasil dari pertandingan pertama adalah kerugian, tapi kami berkeyakinan bahwa kami harus menang dan sebenarnya kami terbiasa bermain tandang di Thailand dan mengalahkan mereka," ucapnya.
"Saya pikir Thailand juga tidak menganggap mereka memiliki keunggulan dan itu akan menjadi permainan indah yang bisa kita nikmati bersama," sambungnya.
Pelatih asal Korea Selatan, mengaku terkejut dengan rotasi pemain yang dilakukan Thailand di laga pertama. Namun, dia optimisi bisa membalikkan keadaan.
BACA JUGA: Liga 1 BRI, Persija Jakarta Hajar Bali United 3 - 2 di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi
"Thailand tidak akan senang dengan hasil imbang, saya yakin mereka akan memainkan sepak bola menyerang," kata Park Hang-seo.
"Saya terkejut mereka bermain dengan tiga bek tengah, mungkin karena tekanan memainkan pertandingan tandang, tapi saya berharap mereka akan kembali ke dua bek tengah dan memainkan sepak bola menyerang yang juga akan kami lakukan."
Pertandingan Thailand vs Vietnam bisa disaksikan melalui platform streaming inews (klik di sini).
Perlu diingatkan bahwa fin.co.id tidak akan bertanggung jawab atas perubahan jadwal dan kualitas siaran pertandingan.