Otomotif

New Rebel 500 80's The Revolution Nongol di Thailand, Retro tapi Garang

fin.co.id - 03/01/2023, 10:22 WIB

Image Source: MoToBike/YouTube

JAKARTA, FIN.CO.ID - Perkenalkan ini New Rebel 500 80's The Revolution dari Honda.

Ya, Honda Thailand resmi meluncurkan varian baru dari Rebel 500.

Sesuai namanya, New Rebel 500 80's The Revolution ini mengusung desain era 80's.

BACA JUGA: DC100 Motor Listrik Kelas 1000cc, Harganya Rp432 Juta

Menurut laporan Greatbiker awal pekan ini, New Rebel 500 80's The Revolution ini memiliki konsepnya tersendiri.

Konsep New Rebel 500 80's The Revolution adalah "Express Yourself, cool to the core".

Dengan konsep itu, New Rebel 500 80's The Revolution terlihat garang dengan tampilan retro.

New Rebel 500 80's The Revolution memiliki nuansa tahun 80'an berkat desain lines yang disematkan pada  bagian tangki.

BACA JUGA: Lamborghini dan 3T Hasilkan 3T Exploro Racemax x Huracan Sterrato, Harganya Rp233 Juta

New Rebel 500 80's The Revolution juga sudah dilengkapi dengan aksesoris H2C, mulai dari penutup tangki berkelir hitam dan silver.

Tidak cuma itu, New Rebel 500 80's The Revolution juga menggunakan stang dari Kitaco dengan ukuran 25,4mm, penutup radiator, penutup oli mesin dan pijakan kaki yang diberi warna serba hitam.

New Rebel 500 hadir dengan dimensi tinggi dari jok ke lantai setinggi 690 mm, sehingga masih aman untuk ukuran tinggi orang Asia.

Selain itu, untuk menambah kesan berkendara yang menyenangkan, New Rebel 500  80'S The Revolution ini dijejalin mesin berkapasitas 500cc.

BACA JUGA: Laku Keras, Ducati Panigale V4 2022 Habis Terjual, Dibubuhi Tanda Juara Dunia MotoGP dan WBSK 2022

Untuk semakin memberikan rasa berkendara yang aman dan nyaman, Honda membekali New Rebel 500 80's The Revolution dengan menghadirkan rangka yang kuat.

Admin
Penulis
-->