JAKARTA, FIN.CO.ID - Pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru, Polri akan melibatkan organisasi masyarakat (Ormas).
Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri juga akan meningkatkan kewaspadaan pada Natal dan Tahun Baru.
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo memastikan seluruh jajaran Polri bersama TNI akan terus waspada dalam melakukan pengamanan.
BACA JUGA:Natal dan Tahun Baru, Menko PMK: Tidak Ada Pembatasan, Tapi...
Polri juga akan melibatkan masyarakat dan organisasi kemasyarakatan (ormas) dan organisasi kepemudaan untuk ikut berperan dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru.
" Kami sudah sepakat, selain dari TNI, Polri, ada unsur masyarakat, ormas, teman-teman Banser, Ansor, akan ikut; sehingga penyelenggaraan ini bisa berjalan dengan baik," kata Sigit usia rapat koordinasi lintas sektor persiapan pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 di Mabes Polri, Jakarta, Jumat, 16 Desember 2023.
Selain itu, tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri juga terus waspada, sehingga rangkaian kegiatan perayaan Natal dan Tahun Baru berjalan dengan baik.
BACA JUGA:Jelang Nataru 2023, Tiga Kebutuhan Pokok Ini Dilaporkan Naik Drastis di Kabupaten Tangerang