Tangerang . 14/12/2022, 15:40 WIB
TANGERANG, FIN.CO.ID - Aparat Polsek Cikupa, Polresta Tangerang, masih mencari petunjuk pelaku bobol rumah seorang warga yang terjadi pada Jumat, 9 Desember 2022 lalu.
Sebelumnya, rumah milik seorang warga di Desa Telaga Sari, RT 005/002, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Banten, dibobol maling.
Diduga, pelaku berhasil masuk ke rumah korban dengan cara mencongkel jendela. Aksi bobol rumah tersebut diperkirakan terjadi pukul 03.00 WIB.
Saat rumahnya dibobol maling pemilik rumah yang terdiri dari satu keluarga ini sedang tertidur lelap. Mereka pun mengaku tak biasanya tidur selelap itu.
Sejumlah barang berharga berhasil digasak pelaku, diantaranya 1 unit sepeda motor New Vario dengan Nopol A 3096 WAE, 1 buah HP Redmi Note 5, 2 buah helm Honda, 1 buah jam tangan, tas berisi dompet, dan satu bungkus rokok.
Aksi bobol rumah oleh maling ini pun sempat viral di media sosial (medsos).
"Sementara (kasus bobol rumah) masih berjalan masih mencari petunjuk," kata Kanitreskrim Polsek Cikupa Ipda Fikri kepada FIN, Rabu 14 Desember 2022.
Sementara, salah seorang anak pemilik rumah, Muhamad Iqbal mengungkapkan, akibat kejadian itu orangtuanya mengalami kerugian puluhan juta rupiah.
BACA JUGA: Dua Kawanan Maling Bobol Showroom Mobil di Tangerang Dibekuk Polisi
"Total kerugian yang kita perhitungkan sekisar kurang lebih 30 juta dan beserta surat-surat identitas pribadi bapak saya," ungkapnya.
Dia mengatakan, pihak kepolisian sudah pernah datang ke rumahnya untuk melakukan penyelidikan dan mencari tahu bagaimana kronologinya.
Namun, hingga kini pihak keluarga belum mendapat titik terang atau pun informasi dari polisi, terkait perkembangan penyelidikan kasus bobol rumah ini.
"Belum ada kabar apapun dari pihak kepolisian," pungkasnya.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com