Sehingga masyarakat dapat mengonsumsi pangan dengan aman dan nyaman.
Berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium, ungkap Hendra, tidak ditemukan kandungan zat kimia berbahaya.
Meski demikian, Hendra tetap mengimbau masyarakat agar berhati-hati saat belanja pangan.
BACA JUGA: WhatsApp Hadirkan Fitur Avatar, Bisa Ciptakan Karakter 3D
Ia mengajurkan masyarakat untuk membiasakan diri membeli produk pangan yang masih segar, sehat, dan tidak mengandung zat kimia berbahaya.
Kepala Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Timur, Ali Nurdin menambahkan, kegiatan pengawasan produk pangan melibatkan petugas gabungan.
Terdiri dari unsur Sudin KPKP, Sudin PPKUKM, Bagian Perekonomian, Satpol PP, Kelurahan, Kecamatan, serta TNI/Polri.
"Kita akan lakukan pengawasan secara terus-menerus untuk mencegah adanya peredaran produk pangan mengandung zat kimia berbahaya,” tandas dia.
BACA JUGA: Tonton 3 Gangster Surabaya Dicambuk Gesper Usai Tertangkap, Denny Siregar: Menyenangkan Nontonnya
Hasil pengawasan di 5 pasar, tambah Ali, terdapat 279 sampel produk yang diperiksa di laboratorium.
Sebanyak 132 sampel produk pertanian, 44 sampel produk peternakan, dan 103 sampel produk perikanan.
Seluruh produk pangan yang diperiksa terbebas dari dari penggunaan zat kimia berbahaya.