Sepakbola . 24/11/2022, 21:09 WIB

Ronaldo Diduga Sindir Halus Manchester United, Foto Jam Tangan Ini Memperkuat

Penulis : Admin
Editor : Admin

Ronaldo saat berseragam Real Madrid melawan Manchester United di Liga Champions edisi 2012/2013--real madrid

BACA JUGA: Terungkap! Vinicius Junior Naksir Shakira, Eks Kekasih Gerard Pique

Ronaldo Putus Kontrak dengan Manchester United

Cristiano Ronaldo bersama Manajer kenamaan Manchester United Sir Alex Ferguson (Twitter @Cristiano)--

Cristiano Ronaldo bercerai dengan Manchester United.

Ronaldo telah sepakat meninggalnya tim berjuluk Setan Merah tersebut secepatnya.

Kepastian Ronaldo meninggalkan The Red Devils diumumkan klub Liga Premier League tersebut pada Selasa, 22 November 2022.

"Cristiano Ronaldo akan meninggalkan Manchester United lewat kesepakatan bersama, yang berlaku secepatnya," demikian pernyataan resmi Manchester United.

BACA JUGA: Zaman Dahulu, Ada Cara Unik Pakai Sepatu Sepakbola, Begini Kisah

"Klub berterima kasih kepadanya atas kontribusi yang sangat besar selama dua periode di Old Trafford, mencetak 145 gol dalam 346 penampilan, dan mendoakan yang terbaik baginya dan keluarganya di masa depan."

Pekan lalu megabintang berusia 37 tahun tersebut menggemparkan jagat sepak bola setelah dia secara terang-terangan mengkritik Manchester United dan pelatihnya Erik ten Hag musim ini dalam sebuah wawancara eksklusif dengan seorang wartawan Inggris.

Perselisihan MU dan Ronaldo sudah dimulai sejak musim panas lalu. Sang pemain Portugal lantas membeberkan sejumlah kejelekan MU, sang manajer, manajemen dan tingkah para pemain muda dalam wawancara dengan Piers Morgan.

Ronaldo yang kembali membela Old Trafford pada dua tahun lalu telah membuat 27 gol dari 54 penampilannya bersama Setan Merah.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Cristiano Ronaldo (@cristiano)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com