Spanyol menutup pesta gol mereka ke gawang Kosta Rika pada waktu tambahan babak kedua setelah Alvaro Morata mencetak gol memanfaatkan umpan Dani Olmo sehingga laga berakhir dengan skor 7-0 untuk keunggulan La Roja.
Selanjutnya Spanyol akan menjalani partai berat menghadapi Jerman pada Senin (28/11) mendatang, sedangkan Kosta Rika akan ditantang Jepang sehari sebelumnya.