Kolaborasi Telkom Indonesia dan Indosat Ooredoo Hutchison Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi Digital Indonesia

fin.co.id - 14/11/2022, 13:36 WIB

Kolaborasi Telkom Indonesia dan Indosat Ooredoo Hutchison Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi Digital Indonesia

Keterangan foto: President Director and CEO Indosat Ooredoo Hutchison Vikram Sinha (kedua dari kiri) dan Direktur Utama Telkom Indonesia Ririek Adriansyah (kedua dari kiri) berfoto bersama dengan Komisaris Utama Telkom Bambang Brodjonegoro (paling kanan),

"Kolaborasi hari ini dengan Telkom Indonesia merupakan salah satu upaya kami untuk memberikan pengalaman digital yang luar biasa dan berkelas dunia kepada seluruh pelanggan sekaligus mempercepat transformasi digital Indonesia," ujarnya.

Telkom Indonesia dan IOH berupaya menciptakan inovasi untuk solusi digital, sekaligus menjajaki kemungkinan kemitraan dengan perusahaan teknologi global, untuk memberdayakan usaha kecil dan menengah (UKM) bahkan perusahaan besar untuk tumbuh lebih besar lagi.

Lebih lanjut, baik Telkom Indonesia maupun IOH bertujuan untuk meningkatkan literasi digital bagi keberlangsungan bisnis digital di Indonesia. 

Mereka berkomitmen untuk memberdayakan lebih banyak sumber daya manusia Indonesia dengan talenta digital untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi nasional melalui digitalisasi.

Telkom Indonesia dan IOH akan terus memainkan peran penting dalam mempercepat ekosistem digital di Indonesia melalui kolaborasi serta pengembangan produk dan layanan.

Kolaborasi ini akan mengatasi tantangan masyarakat digital sekaligus memberikan pengalaman yang luar biasa bagi setiap masyarakat Indonesia.

Admin
Penulis