Sport . 12/11/2022, 13:43 WIB
"Prakiraan Cuaca wilayah Mandalika tanggal 11-13 November 2022 itu cerah berawan hingga hujan sedang," kata Prakirawan BMKG Stasiun Zaenudin Abdul Majid Lombok, Gede Dedy Krisnawan dalam keterangan tertulisnya.
Cuaca di wilayah Mandalika pada Jumat, 11 November 2022 yakni pagi hari cerah - cerah berawan, siang - sore hari berawan – hujan ringan dan malam - dini hari cerah berawan - hujan ringan.
Selanjutnya pada Sabtu, 12 November 2022 cuaca di Mandalika pada pagi hari yakni cerah berawan - berawan, siang - sore hari yakni berawan - hujan sedang dan malam - dini hari yakni cerah berawan - berawan.
Kemudian, pada hari terakhir, Minggu, 13 November 2022 cuaca di Mandalika pada pagi hari itu cerah berawan, siang - sore hari itu cerah - hujan sedang dan malam - dini hari itu cerah berawan - berawan.
BMKG juga mengimbau warga untuk waspadai adanya potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di sebagian wilayah Kota Mataram, Kabupaten Lombok Barat, Lombok Tengah, Lombok Utara, Lombok Timur, Sumbawa Barat, Sumbawa, Bima, Kota Bima, dan Dompu.
"Arah dan kecepatan angin Tenggara - Barat Daya /5-20 knot per kilometer per jam," katanya.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com