News . 20/09/2022, 13:46 WIB

Sederet Bandara yang Dibangun Pakai APBN Berujung Sepi, Luqman Hakim DPR: Proyek-proyek Tak Berguna

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA, FIN.CO.ID - Anggota DPR RI Komisi VIII Fraksi PKB Luqman Hakim tulis komentar satire soal sederet bandara Indonesia yang dibangun pakai APBN berujung sepi.

Luqman Hakim melontarkan pendapatnya pada sebuah kicauan lewat akun media sosial Twitter bernama @LuqmanBeeNKRI yang telah terverifikasi.

Politikus PKB itu terpantau memang aktif dalam memakai platform tersebut untuk menyuarakan sudut pandang pribadinya.

Kini Luqman Hakim buka suara terhadap fenomena sederet bandara di Indonesia yang dibangun pakai dana APBN malah berujung sepi.

(BACA JUGA: Soroti 4 Bandara Indonesia yang Mati Suri Pasca Dibangun Pakai APBN, Yan A Harahap: Demi Pencitraan Politik)

"Proyek-proyek tak berguna untuk rakyat seperti ini, bisa dihindari jika Pemerntah punya perencanaan pembangunan nasional yang matang," beber Luqman.

Lebih lanjut anggota DPR RI Komisi VIII itu juga menuliskan tanggapan satire atas pembangunan bandara yang berakhir mati suri.

"Jika sekadar jalanin proyek, serahkan negara ini pada mandor-mandor proyek. Tak perlu ada presiden dan menteri-menteri," terang Luqman.

Selain itu, Luqman Hakim juga membalas pernyataan dari salah satu warganet bernama KalengGold 370gr (@Mr_CuBy).

(BACA JUGA: Rumah Dekat Bandara Soetta Disatroni Maling, Pelaku Beraksi Saat Pesawat Landing Untuk Dobrak Pintu)

Netizen ini bilang, bahwa proyek tersebut tak jauh berbeda dengan Hambalang yang dibuat pada era kepemimpinan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

"Ada yang ngotot bilang semua proyek berguna, termasuk Hambalang. Berguna bagi siapa? Bagi kontraktor, makelar, buzzeRp, dan lain-lain. " heran Luqman.

"Bandara-bandara mangkrak dan juga hambalang, bisa untuk rumah hantu, pocong, kuntilanak, dan lain-lain," tambahnya.

"Bisa juga dimanfaatkan para pemulung dan tukang rongsok," tutup politikus PKB itu.

(BACA JUGA: Kementerian PUPR Bakal Bangun Jalan Tol di IKN, Dari Bandara ke Ibu Kota Cuma 30 Menit)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com