Menurut ahli, depresi dapat dipengaruhi oleh berbagai sebab. Dan bahwa kondisi ini tidak boleh dianggap remah atau dipandang sebelah mata.
"(Keinginan) mengakhiri hidup dapat disebabkan oleh beberapa kemungkinan penyebab," kata dr. Talitha Najmillah Sabtiari, via Alodokter.
"Hal ini dipengaruhi oleh banyak faktor, mulai dari faktor stres, tekanan sosial lingkungan, trauma masa lalu, atau adanya gangguan psikiatri yang mendasari," lanjut dia.
Beberapa masalah seperti gangguan kepribadian, gangguan kecemasan, dan lainnya, juga berkontribusi dengan pemikiran untuk mengakhiri hidup.
Sebab itu, ia menganjurkan kepada mereka yang sudah masuk dalam tahapan depresi, apalagi jika dibarengi dengan keinginan untuk bunuh diri, untuk sesegera mengkin mencari pertolongan medis.