Nasional . 23/08/2022, 12:58 WIB

Kamis Ini, Ferdy Sambo Jalani Sidang Kode Etik Polri

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA, FIN.CO.ID - Irjen Pol Ferdy Sambo akan menjalani sidang kode etik Polri pada Kamis ini.

Irjen Ferdy Sambo, tersangka penembakan Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J, pada Kamis, 25 Agustus 2022.

Kepala Divisi (Kadiv) Humas Polri Irjen Polisi Dedi Prasetyo mengatakan seharusnya Divisi Profesi dan Pengamanan Mabes Polri menggelar sidang etik terhadap Irjen Ferdy Sambo pada, Selasa, 23 Agustus 2022.

(BACA JUGA: Foto Brigadir Yoshua Sedang Nyetrika Pakaian Anak-Anak Ferdy Sambo Viral di Medsos)

(BACA JUGA:Video Ferdy Sambo Diduga Punya Tumpukan Uang Rp900 Miliar, Polri: Itu Hoaks)

Namun, pihaknya mendapat kabar jadwal sidang etik terhadap Irjen Ferdy Sambo diundur.

"Sementara belum jadi hari ini, menunggu info dari Divisi Hukum," katanya, Selasa, 23 Agustus 2022.

Dijelaskannya, informasi yang diperoleh sidang komisi etik Polri terhadap Irjen Pol Ferdy Sambo baru akan dilaksanakan pada Kamis, 25 Agustus 2022.

(BACA JUGA: Haris KNPI Soal Beredarnya Konsorium 303: Diduga Kuat Ada Perang Internal Ditubuh Polri)

(BACA JUGA:Kejam, Nelayan Merauke Ditembak Mati Tentara Papua Nugini)

"Infonya kemungkinan Kamis," terangnya.

Sebelumnya, Divisi Profesi dan Pengamanan Polri sedang memproses pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) Irjen Polisi Ferdy Sambo sebagai anggota Polri atas kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir J.

(BACA JUGA: Kak Seto Siapkan Tim Psikolog Dampingi Anak-anak Ferdy Sambo)

(BACA JUGA:Mahfud MD Tuding DPR Diam Saja di Kasus Ferdy Sambo, Begini Katanya)

“Kadiv Propam Polri sudah melaporkan (PTDH) masih dalam proses pemberkasan,” kata Inspektur Pengawasan Umum Polri Komisaris Jenderal Polisi Agung Budi Maryoto di Mabes Polri, Jakarta, Jumat, 19 Agustus 2022.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com