Jakarta . 12/07/2022, 13:58 WIB
Sebagai informasi, Bharada E menembak rekan sendiri, Brigadir J, di rumah pejabat tinggi Polri. Polri menyebut tindakan Bharada E sebagai bela diri.
"Tentunya Bharada E yang melakukan, karena melakukan pembelaan terhadap serangan yang dilakukan Brigadir J," Ahmad Ramadhan di Jakarta, Senin (11/7/2022).
Ahmad Ramadhan kembali mengatakan aksi penembakan maut pada Jumat (8/7/2022) lalu itu bermula saat Bharada E mendapati Brigadir J memasuki rumah pejabat Polri.
Bharada E saat itu tengah bertugas di rumah yang berada di Kompleks Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com