Setelah ini, mereka akan meneruskan langkah bersama pasangan baru yang telah ditetapkan sebelumnya.
Ribka dipasangkan dengan Febby Valencia Dwijayanti Gani, sementara Fadia diduetkan dengan Apriyani Rahayu.
Disinggung mengenai hal tersebut, Ribka/Fadia tidak mau ambil pusing.
Mereka mengaku akan tampil sebaik mungkin siapapun pasangannya.
(BACA JUGA: Buat KO Dillian Whyte, Tyson Fury: Dia Melawan Petinju Terbaik di Dunia Saat Ini)
Dan sekarang mereka mau fokus dulu untuk pertandingan babak pertama. Lawannya tidak main-main, ganda putri Korea Selatan Kim So Yeong/Kong Hee Yong.
"Kami mau fokus dulu ke sini, babak pertama lawannya tidak mudah," ucap Fadia.
"Kalau masalah itu (dipecah), kami mau maksimal siapapun pasangannya," sambungnya.
Di sisi lain Ribka mengaku sedih karena bakal berpisah dengan Fadia. Terlebih keduanya sudah menjadi ganda putri Indonesia cukup lama.
(BACA JUGA: Sebelum Minta Maaf ke Andika Kangen Band, Zidan Akui Bangga Jadi Tukang Cover Lagu)
"Sedih sih pecah sama Fadia. Dulu dari awal sama dia, dari nol dan progresnya sudah mulai bagus juga tapi balik lagi kebutuhan tim kami tidak pernah tahu," imbuh Ribka.
Dirinya dan Fadia sepakat untuk mengokohkan fokus dengan pasangan baru masing-masing pasca dipecah.
"Jadi fokus sama individu masing-masing juga dan berikan yang maksimal siapapun pasangannya," ucap Ribka.
(BACA JUGA: Cari Pelatih, Ini Kriteria yang Diinginkan Persipura Jayapura Untuk Gapai Juara Liga 2)
Sementara itu, tim ganda putri Indonesia sayang sekali harus kehilangan salah satu wakilnya.