Meski MU Keok 1-3 dari Arsenal, Cristiano Ronaldo Berhasil Cetak Rekor Menakjubkan

fin.co.id - 23/04/2022, 21:28 WIB

Meski MU Keok 1-3 dari Arsenal, Cristiano Ronaldo Berhasil Cetak Rekor Menakjubkan

Kapan Cristiano Ronaldo Tinggalkan MU? Image Credit: @cristiano/Instagram

Tidak hanya unggul soal keakurasian, kontrol bola di sepanjang laga juga adalah milik skuad arahan Mikel Arteta.

Sementara itu, satu-satunya gol yang diciptakan Manchester United, datang dari Cristiano Ronaldo, dua menit setelah gol kedua Arsenal yang dicetak Bukayo Saka dari titik putih.

Sama-sama memainkan formasi 4-2-3-1, tuan rumah Arsenal terbukti mampu menguasai permainan juga dari sisi jumlah operan bola.

Secara kasat mata, sangat terlihat jelas ada di mana kualitas kedua tim kini berada.

Arsenal yang kembali mencicipi kemenangan, setelah sempat merasakan tiga kekalahan di lima laga terakhir, kini bisa duduk nyaman di empat besar klasemen sementara.

Di sisi lain, Manchester United akan semakin sulit untuk mengamankan tiket Liga Champions musim depan, jika terus-terusan tampil buruk hingga akhir musim ini.

Arsenal yang berada di posisi empat besar klasemen, kini unggul enam poin dari Manchester United, atau tiga poin dari Tottenham yang berada satu peringkat di atas United.

Susunan Pemain Arsenal vs Man United:

Arsenal (4-2-3-1): Ramsdale; Tavares, Gabriel, White, Soares; Xhaka, Elneny; Rowe, Odegaard, Saka; Nketiah.

Pelatih: Mikel Arteta.

Manchester United (4-3-3): De Gea; Telles, Varane, Linfelof, Dalot; Matic, McTominay; Sancho, Fernandes, Elanga; Ronaldo.

Pelatih: Ralf Rangnick.

Admin
Penulis