Tangerang . 17/03/2022, 16:09 WIB

Lagi Viral, Ambulans dan Mercy Serempetan di Tol Pake Sirine Wiuw-Wiuw, Pengemudi Tak Terima Kejar Sampe RS

Penulis : Admin
Editor : Admin

TANGERANG, FIN.CO.ID - Video singkat yang menampilkan sebuah mobil Mercedes-Benz diduga menghalangi laju ambulans di jalan tol viral di media sosial. 

Dalam video yang beredar, nampak mobil ambulans yang sedang melaju di jalur kanan mencoba meminta prioritas jalan kepada mobil Mercy yang berada di depannya. 

Dengan suara sirine yang menyala, mobil ambulans tersebut terus meminta untuk diberikan jalan oleh si pengemudi Mercy. 

(BACA JUGA: Harta Tak Bertambah dan Sering Pulang Malam, Wagub Riza Curhat Sering Diomelin Sang Istri)

Namun, saat mobil Mercy mencoba pindah ke jalur kiri di saat yang bersamaan mobil ambulans juga pindah ke jalur yang sama. 

Hingga akhirnya mobil Mercy dan ambulans tersebut nyaris saling bertabrakan saat keduanya mencoba pindah ke jalur sebelah kiri. 

Tak sampai di situ, diduga karena kesal dengan insiden di jalan tol tersebut sang pengemudi Mercy mengikuti mobil ambulans sampai ke rumah sakit. 

(BACA JUGA: IDI: 751 Dokter Meninggal Selama Pandemi karena Terjangkit COVID-19)

Saat sopir ambulans mencoba memarkirkan mobilnya, tiba-tiba mobil Mercy berwarna putih itu datang dan berhenti tepat di depan ambulans. 

Tak lama kemudian, seorang pria yang merupakan pengemudi Mercy terlihat keluar dari mobilnya dengan mimik wajah yang kesal berjalan ke arah sopir ambulans. 

Meski tak begitu jelas, namun dalam video terdengar suara seperti adu mulut antara si pengemudi Mercy dengan sopir ambulans. 

Kasatlantas Polres Kota Tangerang Kompol Fikry Ardiansyah saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut. 

Kata Fikry, peristiwa itu terjadi di Jalan Tol Tangerang-Merak, pada Sabtu malam 12 Maret 2022. 

Namun dia menegaskan, tidak ada laporan resmi atas kejadian tersebut karena lokasi kejadian masuk ke wilayah hukum Polres Tangsel. 

"Waktu itu sopir ambulans menelepon salah satu anggota Polresta lalu menceritakan kejadiannya. Tetapi karena lokasi kejadian bukan di wilayah hukum Polresta akhirnya kita sarankan untuk melapor ke Polres Tangsel," terang Fikry kepada FIN.CO.ID, Kamis 17 Maret 2022. 

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com