Cara Menurunkan Kolesterol Tinggi dengan Jurus Sehat Rasulullah

fin.co.id - 03/03/2022, 10:51 WIB

Cara Menurunkan Kolesterol Tinggi dengan Jurus Sehat Rasulullah

dr. Zaidul Akbar, Screenshot: dr. Zaidul Akbar Official/YouTube

JAKARTA, FIN.CO.ID - Anda punya masalah dengan kolesterol tinggi, dan sedang mencari jawaban akan permasalahan Anda?

Namun untuk alasan tertentu, Anda tidak menginginkan konsumsi obat-obatan, yang dijual luas di pasaran.

Herbal kemudian jadi opsi Anda. Namun pakar gaya hidup sehat ala Islam, dr. Zaidul Akbar, bicara menurunkan kolesterol itu pada dasarnya adalah dengan cara tidur yang cukup.

(BACA JUGA: Sehatnya Makan Tape, Ini Kata dr. Zaidul Akbar)

"(Kalau mau nurunun kolesterol tinggi) jangan lagi mikir herbalnya apa, benerin dulu yang lain (tidur dan makan), gitu loh konsepnya," kata dr. Zaidul Akbar seperti dikutip FIN YouTube resminya.

"Salah satu cara terbaik (menurunkan kolesterol tinggi) adalah memperbaiki metabolisme kita," lanjut penggagar Jurus Sehat Rasulullah itu.

Dan menurut sains, lanjutnya lagi, salah satu cara terbaik untuk itu, adalah memenuhi kuota tidur 8 jam dalam seharinya.

Hal ini pernah dicontohkan Rasulullah SAW, yang dalam satu hari tidur kurang lebih delapan jam.

Mengapa harus delapan jam? Menurut Dr. Zaidul Akbar, hal ini akan mendorong produksi growth hormon.

Growth hormon ketika diproduksi tubuh, memiliki tugas untuk memperbaiki  apa yang salah dengan tubuh manusia.

"Jadi tubuh kita ini sudah diberikan tools oleh Allah SWT untuk me-rapair (dirinya) sendiri," jelas dokter umum itu.

Namun untuk itu, lanjutnya lagi, ada syarat yang juga perlu diperhatikan orang, yakni pintar-pintar dalam memilih makanan.

Salah satunya menghindari makanan bersantan, apalagi makanan santan yang dipanaskan berulang kali.

Selain itu, mereka dengan kolesterol tinggi disarankan mempraktekan 8+3+B.

"8 itu puasa Senin-Kamis, 2x4 = 8 (dalam sebulan). 3-nya itu puasa Ayyamul Bidh dan B-nya adalah berbekam," ungkapnya.

Admin
Penulis