Sepakbola

Kalah di Final Carabao Cup 2022 dari Liverpool, Gini Respon Pelatih Chelsea

fin.co.id - 28/02/2022, 11:01 WIB

Thomas Tuchel, Image Credit: @tuchel.cfc/Instagram

WEMBLEY - Chelsea takluk atas Liverpool di laga final Carabao Cup 2022 kemarin (28/2) malam WIB.

Keputusan pelatih Thomas Tuchel mengganti kiper Edouard Mendy, dengan kiper cadangan Kepa Arrizabalaga, dinilai jadi alasan kekalahan Chelsea.

Usai kekalahan menyakitkan itu, pelatih Chelsea Thomas Tuchel merespon

(BACA JUGA: Begini Kisah di Balik Keputusan Klopp Mainkan Kelleher, Bikin Liverpool Juara Carabao Cup 2022)

"Ketika saya mengambil sebuah keputusan, (terkadang) saya sendiri tidak bisa menilai keputusan yang saya buat," kata Thomas Tuchel seperti dikutip FIN (28/2) dari BBC Sport.

"Kita tidak tau apa yang akan terjadi jika jika Edouard (Mendy) tidak digantikan. Terkadang keputusan yang kita ambil tepat, kadang juga tidak, inilah hidup seorang pelatih sepak bola," jelas Tuchel.

Mengganti Mendy dengan Arrizabalaga Terbukti Salah

Menurut pengamat bola, Jamie Rendknapp tidak seharusnya Tuchel mengganti Edouard Mendy yang jauh lebih berpengalaman.

"Saya tidak setuju dengan keputusan itu (Tuchel mengganti Mendy dengan Arrizabalaga)," kata Jamier Redknapp dalam wawancaranya dengan Sky Sports, via BBC Sport (28/2).

"Mendy adalah salah satu kiper terbaik di dunia, ia mungkin bisa saja meyelamatkan (Chelsea dari kekalahan)," sambungnya.

Seperti diketahui, Chelsea takluk dari Liverpool lewat drama adu penalti. Skor 11-10 mewarnai hasil akhir laga itu.

Selain gagal mengamankan satu gol pun dari pemain Liverpool, Kepa Arrizabalaga gagal mencetak gol dari titik putih.

Menjadi pemain ke-11 yang menendang penalti, bola yang diarahkan Kepa Arrizabalaga melambung tinggi di atas mistar gawang.

Kepa Disamakan David de Gea

Kepa Arrizabalaga sendiri memang terkenal sebagai spesialis tendangan penalti. Namun di laga penting itu, ia gagal menunjukan kualitas terbaiknya.

Admin
Penulis
-->