Jadi Ibu Kota di Wilayah Banten, Daerah Ini Bakal Punya RS Berlantai 5 Senilai Ratusan Miliar

fin.co.id - 11/02/2022, 13:32 WIB

Jadi Ibu Kota di Wilayah Banten, Daerah Ini Bakal Punya RS Berlantai 5 Senilai Ratusan Miliar

Sebuah Excavator Terlihat Sedang Melakukan Pemerataan Tanah di Lahan Pembangunan RSUD Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten. (Rikhi Ferdian).

TANGERANG, FIN.CO.ID -- Pemerintah Kabupaten Tangerang tengah melakukan perapihan lahan yang akan digunakan untuk pembangunan rumah sakit umum daerah (RSUD) tipe C. 

Rumah sakit milik Pemkab Tangerang itu  akan diberi nama RSUD Tigaraksa. 

Nama tersebut sesuai lokasinya yang berada di daerah Kelurahan Tigaraksa, Kecamatan Tigaraksa. 

Diketahui, daerah Tigaraksa merupakan ibu kota Kabupaten Tangerang, Banten. 

Secara geografis kota Tigaraksa berdekatan dengan pusat pemerintahan Kabupaten Tangerang.  

RSUD Tigaraksa adalah rumah sakit negeri ke 4 yang dibangun oleh pemkab Tangerang setelah RSU Tangerang, RSUD Balaraja, dan RSUD Pakuhaji. 

(BACA JUGA: Tega! Suami Bunuh Istri di Tangerang, Usai Beraksi Pelaku Coba Akhiri Hidup...)

"Sekarang poses perapihan lahan kalau pembangunan fisiknya Insya allah akan dimulai pada April mendatang," kata Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang, Achmad Muchlis, Jumat 11 Februari 2022. 

Ia menjelaskan, pembangunan RSUD Tigaraksa akan dibuat 5 lantai dengan 150 tempat tidur, berikut 5 kamar operasi, poliklinik, serta pelayanan kesehatan lainnya.

Proses pembangunannya, sebut Muchlis,  dilaksanakan secara bertahap dengan nilai anggaran mencapai sekitar 200 miliar rupiah. 

Jika rampung sesuai target, sambungnya, RSUD Tigaraksa bisa digunakan oleh masyarakat tahun 2023 mendatang. 

"Anggaran 200 miliar ini hanya untuk pembangunan fisik (gedung) saja, terpisah dengan pembebasan lahan, SDM, maupun peralatan RS," jelasnya.

(BACA JUGA: Capaian Booster di Kabupaten Tangerang Baru 2 Persen!)

"Tapi tahun ini anggarannya baru ada sekitar 45 miliar, kalau nggak salah, pokoknya masih kurang dari 50 miliar," sambungnya 

Dia menambahkan, nantinya RSUD Tigaraksa bisa digunakan sebagai fasilitas pelayanan kesehatan terdekat tak hanya untuk warga Tigaraksa, tetapi juga bagi warga di 4 kecamatan lainnya. 

Admin
Penulis