Ekonomi . 18/01/2022, 17:29 WIB
JAKARTA, FIN.CO.ID - Insentif Pajak Penjualan atas Barang Mewah Ditanggung Pemerintah (PPnBM-DTP) yang diluncurkan pemerintah tahun laku berdampak signifikan pada penjualan mobil.
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan, pada periode Maret-Desember 2021 sebanyak 519 ribu unit mobil terjual. Jumlah ini meningkat sebesar 113 persen (275 ribu unit) dari periode yang sama tahun sebelumnya.
Agus menyebut, peningkatan ini berkontribusi cukup besar terhadap pertumbuhan industri alat angkutan pada triwulan II dan III tahun 2021 masing-masing sebesar 45,2 persen (yoy) dan 27,8 persen (yoy).
(BACA JUGA: BPS: Ekspor dan Impor RI Tumbuh 40 Persen di 2021)
(BACA JUGA:Kurs Rupiah 18 Januari 2022 Berakhir Melemah, Perhatian Investor Tertuju Pada Pertemuan The Fed Akhir Bulan )
Selain itu, dalam proses manufakturnya peserta program PPnBM-DTP telah melibatkan sebanyak 319 perusahaan industri komponen Tier 1. Hal ini mendorong peningkatan kinerja industri komponen Tier 2 dan 3 yang sebagian besar termasuk kategori industri kecil dan menengah (IKM).
"Dengan perpanjangan insentif PPnBM DTP tahun 2022 akan menjaga momentum pertumbuhan industri otomotif nasional sekaligus meningkatkan utilisasi dan kinerja sektor industri komponen otomotif termasuk IKM," tegas Agus.
Apabila merujuk data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), terjadi peningkatan penjualan mobil secara wholesales (pabrik ke diler) maupun ritel (diler ke konsumen) pada 2021.
Pertumbuhannya mencapai 66,6 persen (yoy) untuk penjualan wholesales dan 49,2 persen (yoy) untuk ritel. Jumlah penjualan mobil (wholesales) sepanjang 2021 tercatat mencapai 887.200 unit dan penjualan mobil (ritel) mencapai 863.359 unit.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com