JEMBRANA - Tak Puas yang dirasakan begal cabul ini. Usai menjamah bokong, begal ini kabur lalu kembali dan membegal payudara wanita yang sama.
Kasus pelecehan seksual ini dialami wanita muda berinisial DC. Wanita berusia 25 tahun ini dibegal di Jalan Raya Denpasar-Gilimanuk tepatnya di Desa Candikusuma, Kecamatan Melaya, Jembrana, Bali, pada Sabtu, 1 Januari 2022 malam.
DC tak menyangka, jika niat pulang usai main dari rumah teman harus jadi pengalaman buruk dalam hidupnya.
"Awalnya saya kira teman," ujar DC.
Dijelaskan DC, saat beraksi, pelaku mengendarai sepeda motor warna hitam.
DC tak menaruh curiga tiba-tiba dipepet pelaku dan kemudian diraba di bagian paha.
Dugaan korban, pelaku sebenarnya akan memegang bokong korban. Tetapi karena saat itu motor sedang melaju, pelaku hanya berhasil meraih bagian paha korban.
Usai meraba paha korban, pelaku kemudian berbalik arah dan masuk ke gang menuju ke utara.
“Saat kejadian saya benar-benar panik dan takut. Tapi merasa aman saat dia (pelaku) kabur masuk gang,” ungkapnya dilansir radarbali.id.
Tak disangka, sempat merasa diri aman, tiba-tiba, sekitar 1 kilometer dari lokasi pertama, tepatnya di sebelah utara kuburan Desa Candikusuma, pelaku kembali datang dan memepet korban lagi.
Singkat cerita, tepatnya saat kondisi jalanan sepi, pelaku berusaha kembali memegang bagian dada korban.
Beruntung saat aksi kedua ini, korban bisa menghindar dan pelaku hanya berhasil meraih bagian pinggang korban.
Setelah percobaan kedua, pelaku langsung kabur ke arah utara masuk dekat Pura Indrakusuma, Desa Candikusuma.
Sementara korban yang ketakutan akhirnya melaju kencang menuju arah pulang.
"Tidak buat laporan ke polisi," ujarnya.