News . 22/10/2021, 13:53 WIB
“Ini tantangan Pak Restu (Sekretaris BNPP), makannya Pak Restu dan rekan-rekan di BNPP memikirkan skala prioritas, selain PLBN yang sudah ada 8 mau ke 24, itu timeline menuju 2024, PLBN mana lagi yang menjadi prioritas. Setelah itu diminta agresif melakukan koordinasi dengan PUPR yang punya anggaran, gimana caranya membuat ini menjadi prioritas mereka, beberapa yang pasti menunggu kita adalah Kemlu, kemudian dari Imigrasi Kemenkumham, kemudian dari Cukai dan yang paling utama adalah TNI, karena TNI ini makin banyak PLBN makin bagus. Perlintasan orang dan barang yang tidak resmi atau ilegal bisa jauh dikurangi,” sambungnya.
Tugas yang ketiga adalah pekerjaan yang paling berat yaitu keinginan Presiden Jokowi pemerataan pembangunan di Indonesia. Dalam hal ini BNPP harus membuat suatu program yang sistematis, dan betul-betul terencana dari tahun ke tahun untuk pembangunan perbatasan yang akan berorientasi pada Kecamatan Prioritas, Menteri Tito menuturkan BNPP tidak bisa membangun sehingga anggaran BNPP digunakan untuk koordinasi, melakukan pengecekan ke lapangan, kemudian mengoordinasikan pusat dan daerah dengan melihat potensi masing-masing Kecamatan.
Koordinasi harus dilakukan untuk mengetahui porsi Pemerintah Pusat, Pemda, Provinsi, dalam program pembangunan Kecamatan Prioritas. Hingga tahun 2024 terdapat 222 Kecamatan Lokpri yang sudah masuk dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Badan Perencana Pembangunan Nasional (Bappenas).
“Ini pekerjaan yang cukup kompleks yang menjadi tanggung jawab kita semua, selaku Kepala saya yang bertanggung jawab, lalu Pak Restu sebagai Sekretaris yang mengerjakan ini sehari-hari dan mudah-mudahan dengan kehadiran Bapak Paulus (Deputi BNPP), teman-teman tenaga ahli dan lain-lain, semua yang senior-senior tolonglah jangan bekerja hanya sebagai rutinitas saja, masuk kantor, ngurusin ini selesai, tapi kita berusaha untuk berbuat maksimal untuk tiga hal itu yang merupakan perintah amanat UU, Perpres maupun arahan Bapak Presiden kepada saya secara langsung,” pungkasnya. (git/fin)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com