Deddy Corbuzier Minta Maaf Telah Nyindir Santri: Saya Gak Tahu Mereka Penghafal Alquran

fin.co.id - 19/09/2021, 10:53 WIB

Deddy Corbuzier Minta Maaf Telah Nyindir Santri: Saya Gak Tahu Mereka Penghafal Alquran

Pesawat milik maskapai Citilink terdampak abu vulkanik erupsi Gunung Ruang di Bandara Sam Ratuangi, Manado, Sulawesi Utara

JAKARTA- YouTuber ternama, Deddy Corbuzier meminta maaf atas komentarnya terhadap video santri yang menutup telinga saat mendengar musik. Mantan suami Kalina Oktarani ini akui bodoh dalam menanggapi situasi.

/p>

"Pertama-tama I wont to say sorry. Saya mau meminta maaf sebesar-besarnya karena kemarin saya goblok aja, udah. Karena mengomentari masalah santri yang tutup kuping. Udahlah itu mah saya memang bodoh banget aja pada saat itu, tidak bisa melihat situasi yang terjadi pada saat itu," ujar Deddy Corbuzier di YouTube-nya , Ahad (19/9/2021).

/p>

Deddy mengatakan, saat itu dia beranggapan bahwa santri itu dilarang oleh Ustad-nya untuk menutup telinga saat dengar musik. Deddy mengaku tidak mengetahui bahwa cara mereka itu untuk menjaga hafalan Alquran.

/p>

"Saya pikir pada saat itu mereka ini santri-satri sedang ngantri vaksin lalu dilarang dengar musik oleh gurunya tapi gurunya mendengarkan musik lalu mengambil video santri-santri," ungkapnya

/p>

"Saya ga punya pengetahuan mereka itu penghafal Quran atau sedang menghafal Quran. Dan yang saya tahu mereka pada saat itu lagi ngantri vaksin," ia menambahkan.

/p>

Deddy pun meminta publik menyudahi polemik yang ada setelah dirinya meminta maaf dan mengakui kesalahannya.

/p>

"Lets forget about that. Tololnya saya tidak tahu mereka sedang menghafal Quran, dan itu harus diklarifikasi, itu aja," tegasnya.

/p>

"I dont know that and im sorry, intinya saya harus lebih banyak belajar lagi. Saya bodoh dan fu*** at that time. Saya minta maaf, tidak sempurna, bisa salah dan bisa berbuat salah lagi," ujarnya lagi.

/p>

"Kalau berharap saya sempurna all tim, sori saya tidak bisa. Maaf juga buat semua saudara saya yang terganggu, tersinggung, terutama pada santri. Masih banyak yang harus saya pelajari, khususnya soal agama dan manusia. saya meminta maaf buat semuanya, maaf atas kegaduhan yang terjadi," tutup Deddy.

/p>

Sebelumnya, netizen menyuarakan gerakan Unfollow Deddt Corbuzier dari YouTube-nya. Hal itu setelah pria berkepala pelontos itu dinilai mengolok-olok Santri yang menutup telinga saat dengar musik.

/p>

Deddy Corbuzier mengomentari video santri itu di unggahan Instagram Stafsus Presiden Joko Widodo (Jokowi) Diaz Hendropriyono.

/p>

"Sementara itu….. Kasian, dari kecil sudah diberikan pendidikan yang salah. There’s nothing wrong to have a bit of fun!!," tulis Diaz Hendropriyono.

/p>

Deddy. "Mungkin mereka lagi pakai airpod… Terganggu.. Ye kaaaan," tulis Deddy Corbuzier. (dal/fin).

/p>

Admin
Penulis