News . 16/09/2021, 14:46 WIB
×
/p>
JAKARTA - PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) menyatakan, bahwa akan melakukan ekspor beras premium milik petani sebanyak 2 kontainer ke Arab Saudi.
/p>
Namun, RNI tak menyebutkan secara pasti nilai ekspor tersebut. Ekspor ke Arab Saudi itu merupakan kerja sama antara PT Sang Hyang Seri (Persero) dengan perusahaan Arab Saudi, Al Batlah.
/p>
"Kami akan ekspor 2 kontainer ke depan," kata Direktur Utama PT RNI (Persero) Arief Prasetyo Adi pada peluncuran aplikasi Warung Pangan, Kamis (16/9/2021).
/p>
Berdasarkan data Kementerian Perdagangan, ekspor tersebut merupakan realisasi dari MoU antara Direktur Utama Sang Hyang Seri Karyawan Gunarso dan General Manager Al Batlah Muhammad Husein pada Senin (14/6) lalu.
/p>
Sebelumnya, Kepala ITPC Jeddah Muhammad Rivai Abbas mengatakan, masa pandemi covid-19 saat ini justru menjadi waktu yang tepat untuk mempersiapkan produk-produk Indonesia ke pasar Arab Saudi.
/p>
"Mudah-mudahan tahun depan jemaah umrah dan haji sudah bisa beribadah ke Arab Saudi, dan saat itu terjadi beras Indonesia sudah tersedia di sini," kata Rivai, dalam keterangannya.
/p>PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com