News . 13/08/2021, 17:29 WIB

Wali Kota Tangerang Ingatkan Pentingnya Vaksinasi bagi Anak

Penulis : Admin
Editor : Admin

TANGERANG - Wali Kota Tangerang Sachrudin mengingatkan tentang pentingnya vaksin COVID bagi anak usia sekolah, atau mereka yang berusia 12 tahun ke atas. 

/p>

Hal ini ia sampaikan dalam pertemuan virtual bertema “Memaksimalkan Pendampingan Anak di Masa Pandemi”.

/p>

“Vaksinasi ini oenting  untuk melindungi anak dari COVID-19, sehingga apabila terpapar, maka hanya akan mengalami sakit ringan,” kata Sachrudin di Tangerang, Jumat (13/8) sore WIB.

/p>

“Dengan membangun kekebalan tubuh, maka risiko kematian (yang disebabkan COVID) dapat dikurangi,” tambahnya. , 

/p>

Ia juga menyebutkan bahwa fungsi dari vaksin itu sendiri, adalah untuk mencegah penyebaran COVID, melindungi mereka yang rentan, dan masyarakat yang bukan sasaran vaksinasi.

/p>

Pertemuan virtual ini diikuti oleh 1000 partisipan, yang kebanyakan adalah orang tua murid, dari level PAUD hingga SMA di Kota Tangerang.(ruf/fin)

/p>

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com