'Messi Jepang' Resmi Berkostum Real Mallorca

fin.co.id - 13/08/2021, 17:18 WIB

'Messi Jepang' Resmi Berkostum Real Mallorca

JAKARTA - Real Madrid dan Real Mallorca sepakat dengan peminjaman pemain asal Jepang, Takefusa Kubo.

/p>

Wonderkid yang mendapat julukan 'Messi Jepang' kembali bergabung dengan Mallorca. Sebelumnya dia pernah membela klub tersebut pada musim 2019/2020 dan kini dipinjamkan lagi hingga Juni 2022.

/p>

"Real Madrid dan Real Mallorca telah mencapai kesepakatan mengenai peminjaman Takefusa Kubo selama satu musim, hingga 30 Juni 2022," tulis dalam laman resmi klub, Jumat (13/8).

/p>

Kubo tampil menawan bersama Jepang di Olimpiade Tokyo 2020. Namun begitu kembali ke Madrid, peman 20 tahun itu tak menjadi pilihan utama pelatih Carlo Ancelotti.

/p>

Sang pelatih lebih memilih Eden Hazard dan Marcos Asensio di lini tengah untuk menyokong kinerja Karim Benzema. (PA/FIN)

/p>

Admin
Penulis